KONTINGEN JAMDA KWARCAB BANYUMAS MULAI LATIHAN INTENSIF
KONTINGEN JAMDA KWARCAB BANYUMAS MULAI LATIHAN INTENSIF
Setelah menyelesaikan tahapan seleksi, Kwarcab Banyumas mengadakan pendidikan dan pelatihan (Diklat) calon peserta Jambore Daerah. Pelatihan perdana dilaksanakan di SMP Negeri 5 Purwokerto diikuti sebanyak 40 peserta pramuka penggalang yang lolos seleksi.
Wakil Ketua Bidang Humas dan Abdimas Agus Nur Hadie mengatakan Jambore Daerah akan dilaksanakan bulan Agustus mendatang di Bumi Perkemahan Karanggeneng Gunungpati Semarang. Namun mengingat peserta akan melaksanakan ujian akhir semester dan memasuki bulan puasa yang tidak memungkinkan latihan intensif maka Kwarcab mempersiapkan lebih awal, kemudian kita liburkan agar tidak mengganggu tugas belajar dan ibadah puasa. “Setelah libur latihan karena UAS dan bulan Ramadhan kita lanjutkan setelah lebaran” katanya.
Pelatih Kwarcab Banyumas Joko Wahyanto memimpin pendidikan dan latihan didampingi pembina dari Pangkalan SMP N 1 Wangon Pranita Sukma Primanti. Hari pertama latihan materi pelatihan yang diberikan antara lain latihan baris berbaris, semaphore, menerka jarak, menerka berat dan lain sebagainya.
Sebelum pelatihan dilaksanakan dilakukan widegame untuk mengakrapkan peserta karena para peserta berasal dari pangkalan yang berbeda.
Parsito